![]() |
credit : flickr.com |
Yaman
merupakan wilayah tenggaran semenanjung Arab. Negara ini berbatasan dengan Arab
Saudi, Laut Merah, Laut Arab menyambung ke Teluk Aden dan Oman. Memiliki 200
pulau dengan pulau terbesar adalah Socotra. Yaman merupakan satu-satunya negara
didalam semenanjung Arab yang mengusung bentuk pemerintahan Republik.
Negara
ini memiliki 4 wilayah utama yaitu Timur dan Barat perbukitan, Padang Pasir Rub
al Khali dan wilayah pantai. Cuaca Yaman panas saat tengah hari dan sejuk sepanjang
sore. Bagian negara yang menerima curah hujan cukup tinggi di wilayah
Semenanjung Arab adalah bagian Barat Perbukitan. Wilayah lainnya termasuk
Padang Pasir Rub al Khali, jarang mendapatkan hujan.
Masyarakat
Yaman sangat menjaga budaya asli mereka dan tercermin dari cara berpakaiannya.
Wilayah Yaman memiliki beberapa tempat wisata yang sulit terlupakan karena
keindahannya. Ibu kota Yaman adalah Sana’a yang diputuskan sebagai warisan
dunia oleh UNESCO. Kota ini berumur 200 tahun lebih yang membuatnya ideal untuk
tujuan wisata karena struktur yang kental dengan ciri khas bangsanya.
Marib adalah
satu area yang memiliki keterkaitan budaya dengan peradaban Yemenite kuno
terlihat dari cirri khas arsitekturnya. Kegiatan wisata yang lazim ditawarkan di Yaman adalah kegiatan mendaki atau berkemah. Turis dapat mengunjungi
beberapa kota di Yaman, berjalan kaki untuk melihat masyarakat secara langsung,
tumbuhan, dan kehidupan hewan liar di wilayah negara ini.
Alternatif
rute wisata lainnya adalah tur yang dimulai dari eksplorasi Sana’a. Kemudian
dilanjutkan dengan perjalanan menuju Marib kemudian mengendarai unta menjelajah
padang pasir dan diakhiri dengan mengunjungi daerah pantai dan pedesaan.
Situasi
politik dalam negeri Yaman sangat berpengaruh kepada minat para turis untuk
berkunjung ke negara ini. Jika anda berminat mengunjungi Yaman sebagai tujuan
wisata pastikan anda memperhatikan himbauan pemerintah agar kenyamanan perjalanan
wisata terjamin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar